Begini Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA Yang Bisa Anda Lakukan
Untuk kirim uang dengan menggunakan fasilitas mesin anjungan tunai mandiri syaratnya sama saja dengan bank lain seperti BRI, BNI, Mandiri, BJB dan bank lainnya, yaitu harus punya rekening dan kartu ATM BCA. Kalau belum punya bikin dulu laah di kantor cabang terdekat.
Cara transfer uang lewat ATM BCA sebenarnya sangat mudah dilakukan. Anda tinggal pergi ke mesin ATM yang sudah banyak tersebar di seluruh Indonesia. Mau di bank nya langsung, mall, minimarket, pasar, hotel atau tempat lainnya boleh-boleh saja.
Untuk lebih jelas tentang cara transfer uang tunai via ATM BCA Anda bisa simak artikel ini sampai selesai. Dengan demikian Anda bisa melakukan proses transaksinya dengan cepat dan mudah. Berikut caranya
Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA Sesama Bank
- Langkah pertana adalah masukkan Kartu ATM BCA nya
- Kemudian masukan PIN ATM Anda, awas jangan salah
- Setelah masuk pilih menu "Transaksi Lainnya"
- Selanjutnya pilih menu "Transfer"
- Lalu Ke Rek BCA
- Masukkan no rekening BCA penerina
- Kemudian masukkan nominal jumlah uang yang akan di transfer
- Di layar mesin ATM akan nampak data transaksi yang Anda proses. Kalau data sudah benar pilih “YA” (OK)
- Setelah selesai struk akan keluar dari mesin ATM Jangan lupa ambil Kartu ATM anda
Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA ke Bank Lain
- Masukkan Kartu ATM BCA ke dalam lubang mesin yang tersedia
- Masukan PIN ATM Anda dan usahakan jangan sampai salah. Supaya tidak salah PIN lebih baik dicatat
- Setelah masul pilih menu "Transaksi Lainnya"
- Selanjutnya pilih menu "Transfer" Kemudian pilih menu Ke Rek Bank Lain
- Masukkan kode bank yang dituju plus no rekening yang penerima
- Setelah itu masukkan jumlah yang akan ditransfer
- Pada menu masukkan No Referensi (di kosongkan saja)
- Lalu layar mesin ATM akan menampilkan data transaksi yang sedang Anda Proses. Cek kembali jika data sudah benar.
- Setelah memastikan betul datanya kemudian tekan “YA” atay OK
- Setelah itu selesai transfer yang Anda lakukan
Itulah cara transfer uang lewat ATM BCA, baik sesama bank atau juga ke bank lain. Mudah-mudahan bisa membantu proses transaksi Anda.