Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mandiri Weekend Banking Siap Layani Nasabah Hari Sabtu Dan Minggu

Mandiri Weekend Banking - Karenan tingginya tingkat kerja di daerah perkotaan, tak heran banyak yang tidak sempat melakukan transaksi di bank di hari kerja biasa.

Disinilah hadir layanan weekend banking termasuk dari Mandiri yang masih melayani para nasabahnya di hari sabtu juga minggu atau akhir pekan.

Biasanya buka dari mulai pukul 10:00 sampai 15:00 saja, tidak seperti di jam operasional bank Mandiri kebanyakan yang sudah buka mulai jam 08:00 sampai 16:00.

Transaksi yang dilayani oleh Mandiri weekend banking diantaranya Pendaftaran e-banking, ansfer ke sesama Mandiri dan bank lain, buka rekening tabungan, giro serta deposito, setor tunai, pencairan giro bank mandiri, dan ganti kartu ATM.

Tapi, walaupun begitu adanya bank Mandiri yang buka di hari libur sangat membantu para nasabah yang cuman punya waktu di hari tersebut.

Baca juga : Cara Setor Tunai Di ATM Mandiri Yang Mudah

Dimana Mandiri Weekend Banking Terdekat?

Mungkin itu bisa jadi salah satu pertanyaan anda, karena tidak semua daerah ada Mandiri weekend banking.

Untuk mengetahui lokasi bank anda bisa buka situs resmi bank Mandiri di link ini https://www.bankmandiri.co.id/en/weekend-banking

Setelah itu lakukan pencarian dengan memasukan lokasi anda, seperti Bandung, Cirebon, Bogor, Jakarta, Depok atau kota lainnya.

Setelah memilih atau mengisi lokasi alamat anda, kemudian klik cari, secara otomatis website akan menampilkan lokasi beserta alamat lengkap bank Mandiri yang buka di hari sabtu dan minggu di sebelah bawah.

Anda tinggal pilih saja lokasi terdekat dari tempat anda, selanjutnya datang untuk melakulan transaksi.

Anda juga bisa memastikan bank tersebut buka dengan cara menelpon nomor yang tertera di alamatnya.

Itulah Mandiri weekend banking yang bisa anda datangi untuk transaksi di hari sabtu, minggu, atau akhir pekan yang biasanya libur.